ZTE Hadirkan Smartphone Android Lollipop, Blade L3

Sabtu, 31 Januari 20150 komentar

Lagi-lagi ZTE mengumumkan satu smartphone Android terbaru, yakni Blade L3 smartphone kelas entry level yang hadir dengan menggunakan sistem operasi Android terbaru. Yup, ZTE Blade L3 hadir dengan menggunakan Android 5.0 Lollipop, versi Android yang paling baru untuk saat ini.

Sayangnya untuk mendukung kinerjanya, ZTE Blade L3 masih menggunakan chipset yang bisa dibilang 'ketinggalan jaman'. ZTE Blade L3 ditenagai dengan chipset MediaTek MT6582M dengan dukungan prosesor quad core 1.3GHz dan GPU Mali-400MP. Sementara kompetitornya sudah beralih menggunakan chipset 64-bit baik dari Qualcomm maupun MediaTek.

ZTE Blade L3 memiliki layar sentuh LCD berukuran 5 inci yang memiliki resolusi sebesar 540 x 960 piksel. ZTE Blade L3 dilengkapi juga dengan RAM sebesar 1GB dan menawarkan media penyimpanan melalui memori internal sebesar 8GB plus dukungan slot microSD.

Pada sektor kamera ZTE Blade L3 dipersenjatai dengan kamera belakang 8 megapiksel dengan LED flash dan kamera depan 2 megapiksel. ZTE Blade L3 dilengkapi dengan fitur-fitur konektivitas seperti 3G, Wi-Fi, Bluetooth 4.0, GPS. Dan untuk menunjang semua fitur-fiturnya ini ZTE Blade L3 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2.000mAh.

ZTE belum mengungkap mengenai banderol harga dari Blade L3 ini, kemungkinan dibanderol dengan harga Rp1 jutaan.

Sumber
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger