Game RoboCop Kini Hadir di Google Play Store

Kamis, 16 Januari 20140 komentar

Robocop, Anda yang besar di tahun 90an tentu tak asing dengan judul serial dan film Blockbuster ini. Ingin bernostalgia dengannya? Anda bisa menjumpainya dalam game mobile. Setelah lebih dulu hadir untuk iOS, kini RoboCop menyambangi Google Play Store.

Gameplay yang ditawarkan terbilang cukup simple. Anda akan disuguhi banyak cara untuk melumpuhkan lawan. Murphy dapat menembak secara otomatis dengan cara drag cursor. Anda juga bisa menggunakan kemampuan khusus seperti “scanning” untuk mencari kelemahan musuh.

Sementara itu grafis yang ditawarkan cukup bersih, bahkan frame rate tetap mulus pada perangkat Nexus 5. Selain itu Anda bisa menyimpan games pada cloud via Google+.

Tak sabar menjajal petualangan RoboCop menumpas musuh-musuhnya? Tenang, karena game ini termasuk dalam kategori freemium. Anda bisa mendownloadnya secara cuma-cuma alias gratis, dengan catatan Anda harus mengeluarkan kocek untuk membeli in-app.

Sumber
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger