HP Slate VoiceTab 6 dan 7 yang Mempunyai Fitur Telefoni kini Resmi Hadir ke Indonesia, Dipatok Seharga 2 Jutaan

Kamis, 08 Mei 20140 komentar

Dua produk terbaru dari Hewlett-Packard (HP) kini resmi diperkenalkan ke pasar tanah air. Dua produk tersebut adalah HP Slate 6 VoiceTab dan 7 VoiceTab. Selain bisa digunakan selayaknya sebuah tablet, kedua produk mobile ini juga bisa dipakai untuk berkomunikasi suara.

Kedua produk tablet ini sama-sama menggunakan prosesor quad core dengan memori internal 16GB. Untuk menambah kapasitas penyimpanan, terdapat slot microSD yang mendukung hingga 32GB. HP Slate 6 hadir dengan layar berukuran 6 inci yang mempunyai resolusi 1280 x 720 piksel. Sementara Slate 7 memiliki layar 7 inci dengan resolusi 1280 x 800 piksel.

Kedua tablet ini mempunyai kamera depan 2MP dan kamera utama di belakang 5MP. Keduanya juga mendukung video chat serta mempunyai kamera depan dengan autofocus. Keduanya pun mempunyai dual speaker stereo yang bisa menghasilkan audio jernih.

Mengenai harganya, pihak HP Indonesia akan menggelar peluncuran tablet ini pada tanggal 8 hingga 11 Mei 2014 mendatang. Mengenai harganya, HP Slate 6 VoiceTab dipatok seharga 2,799 juta rupiah. Sementara untuk HP Slate 7 VoiceTab mempunyai banderol lebih murah, yakni 2,699 juta rupiah.

Sumber

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger