Dari segi desain, tampilan Samsung Galaxy Star Plus mirip dengan ponsel keluarga Galaxy lainnya. Berbalut warna putih dengan lis perak dan setiap sudut melengkung, ponsel ini mudah dikenali sebagai ponsel buatan vendor asal Korea Selatan itu.
Dengan ketebalan sekitar 10,6 milimeter dan berat 121 gram, ponsel ini nyaman digenggam dan dimasukkan ke saku. Layar seluas 4 inci dengan teknologi TFT dan resolusi 800 x 480 piksel membuat ukuran ponsel ini sangat pas di tangan, tak terlalu besar dan tidak terlalu kecil.Bodinya terbuat dari plastik solid, yang menjadi ciri khas ponsel Samsung. Beberapa tombol fisik mengelilingi bagian tepi dan depan. Tombol untuk on/off ada di sisi kanan, sedangkan tombol volume ditempatkan di sisi kiri. Earjack 3,5 milimeter terletak di sisi atas dan port charger di bawah.
Di bagian muka, seperti ponsel Samsung lainnya, tombol fisik Home ada di tengah bawah, diapit tombol virtual Menu dan Back. Hanya, di bagian depan ini Tempo tak menemukan kamera sehingga dipastikan ponsel ini tak bisa digunakan untuk selfie. Kamera ada di bagian belakang dengan kekuatan 2 megapiksel.Di bagian dalam, Samsung membenamkan prosesor single-core Cortex A5 dengan kecepatan 1 gigahertz dan didukung kapasitas RAM 512 megabita. Untuk penyimpanan, Galaxy Star Plus dilengkapi dengan memori internal 4 gigabita dan dapat ditambah hingga 32 gigabita berkat adanya slot kartu micro-SD.
Baterai yang diusungnya memiliki kekuatan 1.500 mAh, cukup untuk membuat Galaxy Star Plus ini hidup seharian penuh. Untuk pemakaian normal, Tempo mencatat daya tahan baterai bisa mencapai sekitar 20 jam, sehingga cukup tangguh untuk diajak berjalan seharian penuh.Sistem operasi Android Jelly Bean membuat membuka berbagai aplikasi terasa lancar. Bermain game ataupun menonton video pun tak ada masalah. Konektivitas nirkabel melalui Wi-Fi ataupun Bluetooth sama-sama stabil dan memudahkan untuk mentransfer data, foto, ataupun video.
Dibanderol dengan harga sangat kompetitif dan hadir dalam variasi dua kartu SIM GSM, Samsung Galaxy Star Plus bisa dipertimbangkan bagi Anda yang ingin mencoba memakai ponsel Android untuk pertama kali. Tapi jangan berharap fitur mewah ada di ponsel ini, karena ini memang ponsel untuk pemula.Harga yang ditawarkan Samsung cukup bersahabat, Galaxy Star Plus dibanderol Rp 1,2 juta.
Sumber
Posting Komentar