Nokia X2 Android Dirilis di Indonesia, Harga 1,7 Juta

Jumat, 12 September 20140 komentar

Smartphone Nokia X2 Android secara resmi telah masuk pasar Indonesia dengan harga Rp 1.699.000 atau tepatnya Rp 1,7 juta. Beberapa toko online populer di Indonesia diketahui telah menyediakan stok Nokia X2 Android. Seperti yang kita ketahui, Nokia X2 Android adalah penerus dari Nokia X yang dibekali dengan spesifikasi yang lebih tinggi dan sistem operasi yang lebih baru.

Ponsel cerdas Nokia X2 Android ini dibekali dengan layar sentuh berukuran 4,3 inci dengan resolusi WVGA 480 x 800 piksel dengan kerapatan layar 217 piksel per inci yang menggunakan teknologi panel IPS dan dipadukan dengan Nokia ClearBlack. Smartphone ini masih menggunakan sistem operasi Nokia X platform 2.0 berbasis Android 4.3 Jelly Bean.

Sektor dapur pacu, Nokia X2 Android mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 200 yang mengusung prosesor ARM Cortex-A7 dual-core dengan kecepatan 1,2GHz dan didukung oleh memori RAM sebesar 1GB. Nokia X2 Android juga diperkuat oleh pengolah grafis dari Adreno 302.

Kapasitas penyimpanan Nokia X2 Android masih sama dengan Nokia X, yakni berkapasitas 4 GB yang didukung oleh slot microSD untuk ekspansi memori eksternal maksimal 64GB. Sisi Konektivitas, Nokia X2 mengandalkan dual SIM, 3G HSPA, WiFi, GPS, dan Bluetooth.

Sektor kamera, smartphone Nokia X2 Android mengandalkan kamera belakang 5 megapiksel autofokus lengkap dengan dukungan LED flash dan kamera depan dengan resolusi VGA untuk video call. Nokia X2 Android disokong baterai berkapasitas 1800mAh.

Sumber
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger