Sony Hadirkan Xperia E3 di Indonesia, Harga Rp2 Jutaan

Rabu, 05 November 20140 komentar

Selain Xperia M2 Aqua, Sony juga menghadirkan smartphone Android terbaru lainnya di Indonesia. Smartphone Android terbaru ini adalah Xperia E3. Sony menawarkan Xperia E3 dengan harga yang lebih terjangkau dari Xperia M2 Aqua dan tersedia dalam dua varian dual SIM dan single SIM.

Versi Xperia E3 dual SIM dibanderol dengan harga Rp2.199.000, sementara versi single SIM dibanderol dengan harga Rp2.099.000. Keduanya menawarkan spesifikasi yang sama, hanya berbeda pada jumlah slot kartu SIM-nya saja. Sony Xperia E3 tersedia dalam tiga pilihan warna yakni: hitam, putih dan lime.

Sony Xperia E3 merupakan generasi ketiga dari seri Xperia E, yang menawarkan peningkatan dibanding dengan pendahulunya. Peningkatan apa saja yang ditawarkan oleh smartphone terbaru Sony ini?

Sony Xperia E3 hadir dengan layar sentuh IPS LCD berukuran 4.5 inci dengan resolusi sebesar 480 x 854 piksel. Sony Xperia E3 dipersenjatai dengan kamera utama 5 megapiksel serta kamera depan 0.3 megapiksel, dan Sony menambahkan berbagai fitur aplikasi foto dan video editing.

Sony Xperia E3 menggunakan sistem operasi Android 4.4 KitKat dan untuk kinerjanya smartphone ini ditenagai dengan chipset Qualcomm Snapdragon 400 dengan dukungan prosesor quad core 1.2GHz dan GPU Adreno 305. Sony Xperia E3 dilengkapi juga dengan RAM sebesar 1GB dan menawarkan kapasitas memori internal sebesar 4GB plus dukungan slot microSD up to 32GB.

Sony Xperia E3 dilengkapi dengan fitur-fitur konektivitas seperti 4G LTE, 3G, Wi-Fi, NFC, Bluetooth 4.0 dan GPS. Dan untuk menunjang semua fitur-fiturnya ini Sony Xperia E3 dilengkapi dengan baterai berkapasitas 2.330mAh yang mampu memberikan waktu bicara hingga 12 jam dan waktu standby hingga 706 jam.

Sumber

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger