Lenovo A2010 Resmi Diluncurkan, Ponsel Android 4G Termurah Hanya Rp. 1 Jutaan

Jumat, 21 Agustus 20150 komentar

Tampaknya produsen Lenovo terus berusaha untuk dapat bersaing di pasar ponsel pintar dengan kembali dikabarkan meluncurkan ponsel terbaru mereka yang ditujukan untuk kelas menengah dan ponsel terbaru mereka ini adalah Lenovo A2010 yang diluncurkan beberapa waktu yang lalu di negara India. Ponsel Lenovo A2010 ini adalah merupakan ponsel 4G termurah dari Lenovo yang mana ponsel ini dijual dengan harga sekitar Rupee 4.990,- atau bila dirupiahkan sekitar Rp. 1.05 jutaan per unitnya saja.

Spesifikasi dari ponsel Lenovo A2010 ini antara lain adalah memiliki layar dengan ukuran 4,5 inci beresolusi 854x480 piksel, ditenagai oleh chipset MediaTek MT6735M 64-bit quad-core 1 GHz. Yang didukung dengan RAM berkapasitas 1GB dan ROM berkapasitas 8GB yang dapat diperluas dengan MicroSD serta tentunya dibekali oleh baterai 2000 mAh. Tidak lupa dilengkapi pula dengan kamera depan beresolusi 2 megapiksel dan kamera belakang beresolusi 5 megapiksel dengan lampu kilat LED.

Diinformasikan bahwa ponsel terbaru dari Lenovo ini akan dijual melalui sistem flash sale di Flipkart yang merupakan salah satu situs e-commerce termuka di negara India dan pihak Flipkart pun mengungkapkan bahwa satu dari 3 ponsel 4G yang dijual di negara India adalah dari Lenovo maka kemungkinakan besar ponsel Lenovo A2010 ini akan mencapai kesuksesan dalam penjualannya nanti.

Sumber
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger