Lenovo S898T, Ponsel Octa Core Pesaing Kuat Xiaomi Redmi Note Rp. 1 Jutaan

Senin, 24 Maret 20140 komentar

Sepertinya smartphone murah Xiaomi Redmi akan mendapatkan pesaing kuat dari smartphone besutan Lenovo yang dikabarkan tengah mempersiapkan sebuah smartphone dengan spesifikasi yang hampir sama tetapi dijual dengan harga yang lebih bersaing dan terjangkau. Smartphone pesaing tersebut adalah Lenovo S898T yang berspesifikasi diantaranya adalah memiliki layar dengan ukuran 5.3 inci beresolusi 720p LTPS, ditenagai dengan ketangguhan prosesor MediaTek MT 6592 Octa Core yang sama digunakan oleh Xiaomi Redmi Note.

Berdasarkan informasi dari GizChina dimana Lenovo S898T ini pun memiliki dua varian seperti halnya Xiaomi Redmi Note. Untuk model pertama akan didukung dengan RAM berkapasitas 1 Gb dan memori internal berkapasitas 8 Gb, sedangkan untuk model kedua didukung dengan RAM berkapasitas 2 Gb dan memori internal berkapasitas 16 Gb. Untuk kamera disematkan dengan kamera belakang beresolusi 13 megapiksel dan kamera depan beresolusi 5 megapiksel.

Untuk konektivitas dimana smartphone ini pun sudah dilengkapi dengan fitur WiFi, 3G, WiFi, Bluetooth, dan GPS. Bodinya pun dapat dikatakan ramping yaitu hanya 7,9mm. Smartphone ini dijalankan dengan OS android versi 4.2.2 dan akan dijual dengan harga sekitar Yuan 788,- atau bila dirupiahkan sekitar Rp. 1,4 jutaan untuk versi RAM 1 Gb dan memori internal 8 Gb. Sedangkan untuk versi RAM 2 GB dan memori internal 16 GB dijual dengan harga sekitar Yuan 988,- atau bila dirupiahkan sekitar Rp 1,8 jutaan. Namun sayangnya belum ada informasi perihal ketersediaan smartphone ini di luar negara asalnya yaitu Cina.

Sumber
Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger