Sony Xperia E4G, Handphone Android 4G LTE Murah dengan Baterai Tahan hingga Dua Hari

Rabu, 25 Februari 20150 komentar

Sony memang telah merilis ponsel terbarunya, yakni Xperia E4 yang tersedia dengan versi single dan dual SIM card. Namun ternyata, ponsel tersebut juga memiliki versi 4G LTE yang disebut dengan nama Sony Xperia E4G.

Sesuai dengan namanya, ponsel ini hadir dengan konektivitas internet cepat 4G LTE. Dan meski terdapat penambahan akses internet cepat, handphone ini masih ditawarkan dengan harga murah. Pihak Sony menurut rencana akan memasarkan ponsel ini di bulan April dengan harga sebesar 145 USD atau sekitar Rp.1,8 Juta..

Untuk spesifikasinya, handphone ini memiliki layar berukruan 4,7 inci dengan resolusi 960 x 540 piksel. Di bagian dalamnya, Sony membenamkan prosesor quad core MediaTek MT6732 berkecepatan 1,3GHz dan RAM sebesar 1GB. untuk sarana penyimpanan, terdapat memori internal sebesar 8GB. Handphone ini juga memiliki kamera utama 5MP dan kamera depan 2MP. Selain itu, ada slot microSD, Bluetooth 4.1 serta NFC. Daya tarik lainnya adalah baterai berkapasitas 2.300 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga dua hari. Bahkan jika menggunakan Ultra Stamina Mode, handphone ini mampu bertahan hingga satu minggu.

Sumber

Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. kayliekaynet - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger